Pemkab Kukar Gelar Upacara Bendera dalam rangka Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2025

Kepala Bagian Hukum Setda Kab. Kukar Hadiri Upacara Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2025

Diposting oleh  Fathur  pada tanggal  Oct 23, 2025 15:04 PM - 0 Kunjungan
Unit Kerja: Bagian Hukum

Source: Dokumentasi Bagian Hukum

https://jdih.kukarkab.go.id JDIHKUKAR – TENGGARONG – Kepala Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara, Bapak PURNOMO, S.H., M.H. menghadiri Upacara Bendera dalam rangka Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara di Lapangan Upacara Kantor Bupati Kukar pada hari Rabu, 22 Oktober 2025.

Upacara Bendara dalam rangka Peringatan Hari Santri Nasional 2025 ini dipimpin langsung oleh Bupati Kutai Kartanegara Bapak dr. Aulia Rahman Basri, M.Kes serta turut mengundang unsur penting daerah termasuk, Sultan Kutai Kartanegarara Ing Martadipura Bapak H. Adji Muhammad Arifin, Forkopimda, Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Kukar, Ketua MUI Kab. Kukar, pimpinan organisasi keagamaan, perangkat daerah dan santri-santri Kabupaten Kutai Kartanegara.

Kehadiran berbagai unsur pemerintah dan tokoh agama, menegaskan sinerki kolektif Kutai Kartanegara untuk menjadikan Hari Santri Nasional 2025 sebagai momentum historis dalam memperkuat peran santri dalam mewujudkan peradaban dunia, sejalan dengan tema hari Santri Tahun 2025 “Mengawal Indonesia Merdeka Menuju Peradaban Dunia”.